Pantai Cermin, Utamapos.com- Setelah Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari, anggota KPU RI Yulianto Sudrajat dan Idham Holik bersama Sekretaris Jenderal KPU RI Bernad Dermawan Sutrisno secara resmi meluncurkan tahapan dan hari Pemungutan Suara Pilkada Serentak Tahun 2024, di Pelataran Candi Prambanan, Sleman, Minggu 31/03/2024, tahapan pilkada serentak sudah masuk ke tahap pembentukan badan Adhoc, mulai dari tingkat Kecamatan sampai Ke tingkat Nagari.
Serangkaian kegiatan pembentukan PPK dan PPS telah berlangsung ditandai dengan telah dilantiknya sebanyak 70 Panitia Pemilihan Kecamatan ( PPK ) pada tanggal 16 Mei 2024 dan 220 Panitia Pemungutan Suara di nagari pada tanggal 25 Mei 2024.
Alarm tugas pun mulai digaungkan, PPK dan PPS nagari Surian dan Lolo langsung beraksi dengan berkoordinasi ke Forkopincam Kapolsek dan Koramil pada senin 27/05/2024.
Kegiatan bersama ini agak berbeda dibanding tahun sebelumnya.
Biasanya koordinasi setingkat kecamatan ini hanya dilakukan oleh PPK saja. Namun di Pilkada 2024 ini, PPK Pantai Cermin menginisiasi Koordinasi bersama Forkompincam disertai dengan PPS nagari Surian dan Lolo.
Tujuan kegiatan ini agar terciptanya hubungan harmonis dan kolaborasi yang kuat antar penyelenggara se-kecamatan Pantai Cermin sampai ketingkat terendah ( nagari).
Tampak hadir dalam Koordinasi bersama Forkompincam ini Ketua PPK Pantai Cermin Febrian Toni, S.Si, Kordiv Divisi Hukum dan Pengawasan PPK Pantai Cermin Dendi Setiawan, S.Pt, Kordiv Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu PPK Pantai Cermin Noval Afrian Putra, Kordiv Divisi Perencanaan Data dan Informasi PPK Pantai Cermin, Rainaldi, S.Kom.
Dan dibersamai oleh Ketua PPS Surian Trio Yuliadi dan Anggota PPS Surian Putri Rahmadani dan Wendra Sriwiyanti
Ketua PPS Lolo Isnaniah dan Anggota PPS Lolo Nasrul.
Dalam silaturahmi dan koordinasi ini Kapolsek Iptu. Defri Irawan menyampaikan bahwa koordinasi dan kolaborasi ini sangat penting untuk mensukseskan Pilkada serentak dan kami siap untuk itu.
Seiring dengan itu Danramil Pantai Cermin LETDA Inf. Wensri Guswarman juga mengapresiasi kegiatan silaturahmi dan koordinasi ini dan beliau berharap agar kerja sama ini terus terjalin.
Ketua PPK Pantai Cermin Febrian Toni, S.Si menyampaikan pada media bahwa kegiatan ini adalah kegiatan awal dalam kebersamaan PPK dan PPS.
“Kita ingin tahapan tahapan kedepan berjalan dengan aman dan lancar sebagai mana regulasi yang telah ditetapkan KPU, bebas dari keberpihakan yang dilarang Undang- undang” tegas Toni. ( Abd21 )