Bagansiapiapi- UtamaPos.com Sabtu 06 April 2024. Ratusan lampu colok kembali meriahkan malam ke-27 di Negeri Seribu Kubah (Bagan Jawa). Guna menjaga dan merawat budaya tradisi masyarakat Kabupaten Rokan Hilir di Kecamatan Bangko , di selenggarakan oleh Pemerintah Kepenghuluan Bagan Jawa festival lampu colok Tahun 1445 H/2024 M.
“festival budaya lampu colok yang diselenggarakan mulai malam ke-27 Ramadhan, keberadaannya memang harus terus dilestarikan, karena lampu colok ini sudah jadi pengakuan dari masyarakat Pemerintah setempat dan kebudayaan warisan budaya disetiap daerah Rokan Hilir.
Sebagai warisan budaya festival lampu colok yang diselenggarakan ini juga dapat menjadi sebagai salah satu bentuk syiar. Karena ada banyak hikmah maupun tunjuk ajar kehidupan yang dapat dipetik dari penyelenggaraan festival budaya.
Selain itu, butuh dukungan dari semua pihak, agar kearifan lokal yang memiliki kekhasan dan keunikan, dapat membuat warga Kabupaten Rokan Hilir yang saat ini berada di Kepenghuluan Bagan Jawa.
Bagi masyarakat diluar daerah maupun diperantauan rindu untuk pulang kampung berhari raya di kampung halamannya.
“Dibukanya Festival lampu colok, diikuti sebanyak 31 peserta aparat Desa (RT) se-Kepenghuluan Bagan Jawa, festival lampu colok akan menjadi kalender wisata religi baru, di tingkat Rukun Tetangga bahkan ditingkat Kecamatan, juga ditingkat Kabupaten.
Gerakkan kreatifitas, festival lampu colok bertebaran disepanjang jalan dan gang-gang berada dikepenghuluan Bagan Jawa dan terinformasikan ke seluruh Kecamatan Bangko.
“Kemeriahan Ramadhan di Kabupaten Rokan Hilir, Bagansiapiapi. Semakin terasa dengan kembali digelarnya Festival Lampu Colok dan Lampu Hias tingkat RT di Kepenghuluan Bagan Jawa tahun 2024. Festival menjadi tradisi tahunan yang dinanti-nanti masyarakat untuk memeriahkan bulan suci ramadhan dan Idulfitri. Berdasarkan himbauan datuk Penghulu Bagan Jawa, kepada seluruh aparat desa (RT) sekepenghuluan Bagan Jawa Kecamatan Bangko.
Komentar