Hafid Bersaudara Reses Di Ungkaya

Morowali8 Dilihat

Ungkaya, Utamapos – Dua legislator bersaudara dari Partai Demokrat melakukan Reses bersama di Desa Ungkaya Kecamatan Witaponda Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah, Senin 25 April 2022.

Kedua wakil rakyat itu adalah Anwar Hafid dari Komisi II DPR RI dan Syarifudin Hafid yang merupakan Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Morowali.

Dalam kesempatan tersebut, hadir Kepala Desa Ungkaya Guntur Mursila, Kepala Desa Moahino Hasran dan tokoh serta masyarakat setempat.

Reses yang dirangkaikan dengan buka puasa bersama tersebut berlangsung aman dan lancar. Pihak keamanan dari Polsek Witaponda turut hadir menjaga kelancaran kegiatan.

Dalam pemaparannya, Anwar Hafid menyebutkan bahwa tugas anggota DPR adalah berbicara, menyuarakan aspirasi rakyat.

“Fungsi reses adalah menyerap aspirasi dari masyarakat yang kemudian diteruskan, oleh karenanya pada saat ada reses, masyarakat jangan ragu-ragu untuk bertanya dan berpendapat,” papar Ketua DPD Partai Demokrat Sulawesi Tengah tersebut.

Sementara itu, Syarifudin Hafid yang juga adalah Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Morowali dalam sambutannya menyampaikan bahwa tugas legislatif adalah menyampaikan dan memperjuangkan aspirasi masyarakat, sedangkan eksekusinya berada ditangan eksekutif.#Moro1.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *