Pekan Baru, Utamapos.com | Aspekul ( Asosiasi Pekerja Pedagang Kuliner ) Riau rangkul lebih dari seribu UMKM dalam pengembangan usaha.
Hal itu disampaikan Fazar Muhardi dalam jumpa pers jumat 12/07/2024 di Grand Central Hotel Pekan Baru.
Ia menyampaikan bahwa penekanan angka stunting merupakan salah satu tujuan melalui usaha kuliner sebagai salah satu mewujudkan program pemerintah sektor kesehatan. Aspekul yang berdiri baru setahun saat ini masih dalam proses perekrutan, kedepan akan dilakukan pengembangan di seluruh kabupaten kota provinsi Riau dan bahkan sampai ketingkat nasional.
” Saat ini sudah ada rumah digital yang bisa dimanfaatkan untuk belajar promosi melalui media online, program ini sangatlah penting karena jangkauan pemasaran jauh lebih gampang diakses. Disini pelaku UMKM bisa belajar menggunakan teknologi dan sosial media, untuk syarat yang ikut manjadi anggota binaan Aspekul memang harus beridentitas provinsi Riau ” papar Fazar Muhardi.
Disinggung tentang campur tangan pemerintah, Fazar Muhardi melalui sekretarisnya menjelaskan bahwa pemerintah daerah Riau Dinas Koperindag juga terus memberikan bantuan dalam bentuk pemberian alat alat produksi UMKM dan tidak dalam bentuk uang. Selain itu juga terus berusaha mencarikan bantuan dari pengusaha ( CSR ) dan para pejabat. ( Abd21 )